Monday, February 18, 2013

Manggis Baik Untuk Penderita Diabetes

Dalam artikel utama tentang manfaat buah manggis telah disampaikan bahwa salah satu khasiatnya adalah mengobati dan mencegah penyakit diabetes. Tapi apakah memang benar seperti itu? Apakah benar manggis baik untuk penderita diabetes? Menurut para ahli itu adalah sebuah kenyataan. Kandungan dalam buah manggis dapat melambatkan atau bahkan menghentikan resistensi insulin, yang pada gilirannya akan membuat gula darah menjadi lebih stabil.

manfaat manggis untuk penderita diabetes

Bahkan dalam beberapa kasus, kadar gula darah pada penderita diabetes langsung turun secara signifikan setelah mengkonsumsi buah manggis. Selain itu, mengkonsumsi buah ini juga dapat membantu penderita diabetes untuk menurunkan berat badannya. Perlu untuk diketahui bahwa menjaga berat badan adalah faktor yang sangat penting dalam mengendalikan tingkat keparahan penyakit.

Statistik Penderita Diabetes

Banyak pakar yang menyayangkan kekurang aktifan pemerintah Indonesia dalam memerangi diabetes. Menurut Dr. Aman Bhakti Pulungan Sp.A (K), angka penderita penyakit yang disebabkan oleh asupan gula berlebih ini dapat meningkat sangat tajam jika dibiarkan begitu saja. Program pola makan yang sehat dan standarisasi asupan gula seharusnya disosialisasikan sejak dini di sekolah-sekolah. Hal ini karena anak-anak sangat mudah mengalami obesitas, dan ini rentan terkena diabetes.

Menurut data WHO (badan dunia PBB untuk masalah kesehatan), penderita diabetes di Indonesia untuk tahun 2000 tercatat ada sekitar 8,5juta orang / urutan ke 4 terbanyak di dunia. Dan WHO memprediksi angka ini akan melesat tajam menjadi sekitar 22juta orang pada tahun 2030. Jika dibiarkan, tidak mustahil Indonesia bisa menjadi peringkat teratas untuk jumlah penderita diabetes di dunia.


Khasiat Manggis Untuk Penderita Diabetes

manfaat buah manggis menyembuhkan diabetes

Bagi penderita diabetes tipe 2, buah manggis terbukti sangat efektif dalam mengontrol kadar glukosa. Peningkatan dalam kontrol kadar glukosa ini diketahui karena kemampuan buah ini untuk mengurangi resistensi insulin pada jaringan dalam tubuh. Terbukti bahwa terjadi penurunan kadar gula darah yang sangat signifikan, bahkan hanya dalam beberapa hari awal pengkonsumsian jus manggis. Namun secara umum, penurunan kadar gula darah ini terjadi secara bertahap untuk sebagian besar penderita.

Bagi penderita diabetes tipe 1, efek penurunan kadar glukosa mungkin sedikit rendah, namun anda tetap memperoleh manfaat dari kandungan antioksidan dalam buah ini. Seperti diketahui bahwa dampak buruk dari penyakit ini semakin diperparah oleh radikal bebas yang terserap dalam tubuh. Dan buah manggis mempunyai banyak kandungan antioksidan yang sangat kuat untuk melawan radikal bebas dalam tubuh.

Terakhir sebagai catatan, walaupun buah manggis terbukti sangat efektif dan baik bagi penderita diabetes, bagi anda yang menggunakan suntikan insulin tidak disarankan untuk mengurangi dosisnya tanpa melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

0 comments:

Post a Comment

 
Copyright 2010 dunia burung kicau. All rights reserved.
Themes by Ex Templates Blogger Templates l Home Recordings l Studio Rekaman