Monday, May 27, 2013

Manfaat Buah Jeruk Untuk Kesehatan

Pada artikel sebelumnya yaitu "manfaat buah jeruk secara umum", saya sudah menerangkan sekilas tentang kandungan nutrisi dan 3 khasiat dari buah jeruk. Pada artikel kali ini, kembali saya akan menyampaikan beberapa manfaat buah jeruk untuk kesehatan. Seperti diketahui, selain rasanya yang menyegarkan, buah jeruk dipadati dengan nutrisi, vitamin, dan mineral yang kesemuanya sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Banyak bukti ilmiah yang telah disampaikan mengenai hal ini, karena itu tidak heran jika aneka olahan buah jeruk begitu banyak beredar di masyarakat.

manfaat buah jeruk untuk kesehatan

Jeruk Meningkatkan Kesehatan Pembuluh Arteri

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Universitas Kesehatan Ulleval di Norwegia, kandungan vitamin C yang tinggi pada buah jeruk dapat melindungi anda dari serangan penyakit jantung dengan meningkatkan kesehatan pembuluh arteri. Para peneliti menemukan bahwa pria dewasa dan lanjut usia (objek penelitian) yang menambah asupan vitamin C dari buah-buahan (termasuk buah jeruk) tidak terlalu mengalami penebalan pada pembuluh arteri karotid, yaitu salah satu arteri utama yang mensuplai darah ke jantung dan otak. Hasil ini berbeda jauh dengan mereka yang tidak menambah asupan vitamin C dari buah-buahan seperti buah jeruk.


Buah Jeruk Meningkatkan Kesehatan Tulang

Jeruk diketahui sebagai buah yang mengandung cukup magnesium. Karena itu, mengkonsumsi buah jeruk secara rutin dapat meningkatkan kesehatan tulang. Berdasarkan hasil sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Jurnal Kesehatan pada tahun 2005, para peneliti mempelajari hubungan antara konsumsi magnesium dengan tingkat kepadatan mineral pada tulang.

Para sukarelawan diminta mengisi kuisioner tentang asupan magnesium harian mereka melalui makanan dan suplemen. Selanjutnya, semua sukarelawan menjalani tes untuk mengukur kepadatan mineral tulang. Hasil yang didapatkan cukup signifikan, orang-orang yang lebih banyak mengkonsumsi magnesium sehari-hari mempunyai kepadatan mineral tulang yang jauh lebih baik ketimbang mereka yang asupan magnesiumnya lebih rendah.

Jeruk Meningkatkan Rasa Kenyang

Menurut Barbara Schneeman, pemimpin penelitian di Universitas Kalifornia, buah jeruk mengandung serat larut yang mungkin dapat mengurangi nafsu makan pada wanita. Penelitian ini menggunakan sejumlah sukarelawan wanita, mereka diminta untuk mengkonsumsi beberapa pilihan sarapan. Jenis-jenis sarapan tersebut adalah rendah serat - rendah lemak, tinggi serat - rendah lemak, dan rendah serat - tinggi lemak. Setelah itu peneliti mengukur tingkat pelepasan cholecystokinin, yaitu hormon yang berhubungan dengan rasa kenyang. Hasilnya, mereka yang mengkonsumsi sarapan tinggi serat - rendah lemak dan rendah serat - tinggi lemak mengalami peningkatan pelepasan hormon cholecystokinin. Ini tentu berita gembira bagi para wanita yang sedang berusaha untuk mengurangi berat badan. Khasiat buah jeruk untuk diet sudah pernah saya ulas pada artikel terdahulu.

0 comments:

Post a Comment

 
Copyright 2010 dunia burung kicau. All rights reserved.
Themes by Ex Templates Blogger Templates l Home Recordings l Studio Rekaman